Kamis, 25 Desember 2014

1/2 Gelas Kopi Pahit

Oleh: Abu Gybran

















Tinggal separuh, 1/2 gelas kopi pahit
tersisa tanpa tahu harus diminum atau tidak, atau dibiarkan saja
sampai dingin.
Kopi terakhir, esok entahlah.......

Pahit, bukan hanya kopi tanpa gula itu
Semuanya terasa pahit, mati rasa
Lumpuh setelah lepasnya baju zirah pelindung
Satu persatu hilang dalam genggaman entah kemana

1/2 gelas kopi pahit menyingkap tabir
betapa hancurnya jelang kesudahan dari sebuah perjalanan
Tanpa warna
Menghitam daun dan bunga tanpa embun bergelayut
padahal pagi begitu dingin

Menafsirkan tiap tarikan napas
selagi masih tersisa jatah hidup dan mata belum tertutup
Betapa semuanya telah meninggalkan jauh
Tak mungkin waktu mengulang
di hadapan hanya tersisa 1/2 gelas kopi pahit
pun masih bingung mau diapakan?
Membiarkannya dingin sendirian adalah kesia-siaan
Tapi, bersediakah kau menemaniku menghabiskan 1/2 gelas kopi pahit?
Ia adalah separuh dari napasku.


(Tangerang, 25 Desember 2014)

Tidak ada komentar: