Kamis, 23 Januari 2014

Taman Cikande Berenang Lagi

Oleh: Abu Gybran

Cikande, Tangerang, 23 Januari 2014
Untuk yang kesekian kalinya, Perumahan Taman Cikande kembali terendam banjir. Banjir masuk mulai tanggal 21/1 hinggal tulisan ini diturunkan air masih menggenangi empat RT. Walau banjir tak separah tahun yang lalu, tetap saja musibah ini telah menjadi langganan masyarakat setempat. Hingga saat ini belum ada solusi dari Pemerintah Daerah terkait untuk mengalihkan atau setidaknya dapat mencegah banjir terulang kembali. 

Dengan tidak mengenyampingkan bantuan logistik saat banjir datang dari pemerintah, tentu hal ini hanya dapat mengurangi sedikit dari kesusahan masyarakat yang terkena bencana. Sebab pokok permasalahannya adalah banjir yang selalu datang tiap tahun. Pemecahan jangka panjangnya barang kali belum terpikirkan hingga kini.

Masyarakat hanya pasrah saat banjir datang. Langkah jitu dari Pemerintah Daerah terkait guna mengatasi masalah ini, tentu saja sangat ditunggu oleh masyarakat.***














*Gambar-gambar hasil jepretan warga Taman Cikande

Tidak ada komentar: